Jangan Ditunggu, BST Rp300 Ribu Sudah ‘Almarhum’

waktu baca 1 menit
BST Rp300 ribu dihentikan

GANTANEWS.CO – Kabar ini disampaikan untuk penerima Bantuan Sosial Tunai (BST) yang mungkin masih menunggu-nunggu penyaluran BST Rp300 ribu untuk bulan September lalu.

Sebaiknya, mulai sekarang berhentilah berharap akan menerima BST bulan September, bahkan untuk bulan-bulan berikutnya.

Sebab, Menteri Sosial Tri Rismaharini telah menghentikan penyaluran BST Rp300 ribu mulai September 2021 lalu.

Memang, pada Juli-Agustus lalu BST sempat disalurkan sebagai akibat kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Penghentian penyaluran BST berdasarkan hasil evaluasi, bahwa roda perekonomian masyarakat sudah mulai bergerak meski masih masa PPKM saat ini.

Sebagai informasi, bansos tunai diberikan pemerintah lewat Kemensos selama masa PPKM darurat.

Besaran BST senilai Rp300 ribu disalurkan oleh PT Pos Indonesia ke penerima bantuan. Total sebanyak 10 juta keluarga penerima manfaat (KPM) mendapat BST.

Kemensos juga memberikan bansos PPKM berupa beras untuk warga terdampak covid-19 di Jawa-Bali pada periode Juni-Agustus lalu.

Kini bansos Kemensos kembali pada dua program reguler yaitu Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH).(RED)

Follow me in social media: