Positif Covid-19, Gorila di Kebun Binatang Atlanta Dirawat Antibodi Monoklonal
GANTANEWS.CO – Seorang petugas penjaga Kebun Binatang Atlanta, Georgia, Amerika Serikat (AS) yang terinfeksi COVID-19 dilaporkan telah menulari sejumlah gorila.
Petugas tersebut diketahui Orang Tanpa Gejala. Ia diduga positif COVID meskipun telah divaksinasi sepenuhnya dan mengenakan peralatan pelindung pribadi.
Beberapa gorila yang ada di kebun binatang itu telah dinyatakan positif terkena COVID-19 setelah terlihat bergejala, seperti batuk dan lainnya.
Namun, seperti dilansir AFP, Minggu (12/9/2021), meski tes awal menunjukkan sejumlah gorila itu positif COVID-19, pengelola kebun binatang masih menunggu hasil tes konfirmasi dari Laboratorium Layanan Hewan Nasional di Ames, Iowa.
Sebanyak 20 gorila yang berisiko mengalami komplikasi sedang dirawat dengan antibodi monoklonal. Antibodi monoklonal adalah protein buatan laboratorium yang meniru kemampuan sistem kekebalan tubuh untuk melawan patogen berbahaya seperti virus.
Baca: Terapi Antibodi Monoklonal dan Efek Sampingnya?
Sebuah tim penyelamatan sedang memantau gorila yang terkena dampak dengan sangat cermat dan berharap gorila-gorila itu akan sembuh total.
“Mereka menerima perawatan terbaik,” kata direktur senior kesehatan hewan di Kebun Binatang Atlanta, Sam Rivera.
Sejauh ini belum ada wacana, apakah dengan kejadian ini hewan primata itu harus memakai masker seperti manusia. (*/adip)
Follow me in social media: