Warga ‘Tolak’ Mobil Damkar Di Lampung Timur Yang Datang Terlambat
GANTANEWS.CO, Lampung Timur — Terlambatnya mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) ke lokasi kebakaran di Desa Sukadana, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) ditanggapi warga dengan mengusir mobil Pemadam Kebakaran tersebut.
Dikatakan firdaus selaku pemilik rumah, hal itu akibat telatnya datang mobil Dinas Pemadam Kebakaran, dan api sudah padam.
“Kejadian kebakaran sekira pukul 7.30 WIB, sudah hanguskan satu kamar, dan alhamdulillah sudah di padamkan warga dengan peralatan seadanya, mobil pemadam datang satu jam setelah api padam, ya kami usirlah mobil Pemadam Kebaran tersebut. Mereka datang api sudah padam, untuk apa lagi mobil datang kalau sudah berhasil dipadamkan oleh warga kami,” kata Firdaus.
Di konfirmasi terpisah, Faizal Risa Anggota DPRD Lamtim sangat menyayangkan keterlambatannya tindakan Damkar tersebut sehingga api sudah menghanguskan satu kamar.
“Saya sangat prihatin atas musibah yang terjadi ini. Dan saya sangat menyayangkan atas kinerja dari damkar yang bergerak lambat menyikapi laporan warga,” pungkasnya.
Sampai berita ini diterbitkan, belum ada pernyataan resmi dari pihak BPBD perihal apa penyebab keterlambatan mereka hadir di lokasi kebakaran. (Ahmad)
Follow me in social media: