Wali Kota Bandar Lampung Pantau Normalisasi Drainase di Panjang hingga Dini Hari

waktu baca 1 menit

Gantanews.co – Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana, turun langsung memantau pengerjaan normalisasi drainase di Jalan Yos Sudarso, Kecamatan Panjang, hingga Minggu (9/2/2025) dini hari. Normalisasi ini dilakukan karena saluran drainase mengalami pendangkalan yang berpotensi menyebabkan banjir.

Eva Dwiana memerintahkan Dinas Pekerjaan Umum (PU) untuk membongkar dan membersihkan lumpur dari saluran yang tersumbat.

“Ini sebagian dibongkar, dibersihkan sisa lumpurnya, nanti diganti dengan box culvert,” ujarnya.

Pengerjaan normalisasi drainase dimulai sejak Sabtu (8/2/2025) dan dikebut agar cepat selesai.

“Ini dikerjakan sejak kemarin. Bunda meminta agar pengerjaannya dipercepat,” tambah Eva Dwiana.

Pemantauan langsung hingga dini hari menunjukkan komitmen Pemkot Bandar Lampung dalam mengatasi masalah drainase demi mencegah banjir di wilayah tersebut. (Nvs)