Truk Terguling ‘Muntah-muntah’ di Kota Agung
GANTANEWS.CO, Tanggamus – Lagi apes, sebuah mobil truk terguling muntah-muntah di Jalinsumbagbar Kota Agung, Senin (12/09/22).
Peristiwanya mirip pepatah: sudah jatuh tertimpa tangga. Gegara knalpot patah, terus parkir, lalu gorong-gorong amblas pula. Truk terguling ‘muntah-muntah’, menghamburkan buah sawit dari bak truk yang menganga.
Tak ada orang yang bisa disalahkan dari peristiwa itu. Babinsa yang menolong menyimpulkan itu lakalantas tunggal. Namun demikian, pemilik bengkel yang gorong-gorongnya patah harus memperbaiki gorong-gorong demi melancarkan usahanya.
Peristiwa truk terguling ‘muntah-muntah itu terjadi persis di depan Kantor Dinas Perhubungan, Pekon Kotaagung, Kecamatan kota Agung Pusat, Kabupaten Tanggamus.
Untungnya truk terguling di tepi jalan sehingga tidak menimbulkan kemacetan,
Truk bernomor polisi BE 9085 X berangkat dari Bengkunat hendak ke Kalirejo, Lampung Tengah.
Sesampai di Sedayu knalpotnya patah. Pelan-pelan, sopir truk terus melanjutkan perjalanan sambil clingak-clinguk mencari bengkel las.
Ketemu, lalu sopir menepi dan memundurkan truk masuk ke dalam. Pemilik bengkel berseru, “Terus…terus…terus, lalu ‘prakk, gorong-gorong amblas, truk terguling dan muntah-muntah di jalan. Apes.”
Babinsa Pekon Kota Agung Suswanto yang kebetulan lewat datang membantu mengamankan sopir ke Kantor Dinas Perhubungan.
“Ini murni kecelakaan tunggal. Kita nunggu mobil derek dari Pemda untuk mengevakuasi mobil truck ini,” terang Babinsa (GANTA)
Follow me in social media: