Tiga Nelayan Asal Way Muli Lampung Selatan Dikabarkan Tersambar Petir Saat Melaut di Pantai Minang Rua

waktu baca 1 menit
Foto (Ist)

GANTANEWS.CO, LAMPUNG SELATAN — Tiga nelayan di Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) dikabarkan tersambar petir saat sedang mencari ikan atau melaut, Rabu, (12/01/2022).

Berdasarkan informasi yang beredar ketiga nelayan itu sedang mencari ikan di depan pantai Minang Rua, Desa Kelawi, Kecamatan Bakauheni.

Diketahui ketiga nelayan itu yakni Ijal, Jasmani, dan Sarmani. Ketiganya berasal dari Desa Way Muli induk, Kecamatan Rajabasa.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, salah seorang dari nelayan tersebut meninggal dunia dan dua lainnya dibawa ke Puskesmas Bakauheni dan dirujuk ke RSUD dr. Bob Bazar SKM Kalianda. Sedangkan perahu yang dibawa mengalami kerusakan akibat sambaran petir tersebut.

Hingga berita ini diturunkannya, belum ada keterangan resmi dari pihak yang berwajib. (Arya/Dendi)

Follow me in social media:
iklan