URL Berhasil Disalin
Pencuri Gentayangan di Parkiran Pemkot, Herman HN Perbanyak CCTV
GANTANEWS.CO, Bandar Lampung – Parkiran gedung Pemkot Bandar Lampung ternyata belum benar-benar aman dari pencuri. Kalau bukan motor, helm pengendara pun ‘diembat’.
Kondisi ini jelas membuat Walikota Herman HN geregetan. Sebab, ia berkeinginan gedung Pemkot aman dari sejumlah tindak kejahatan.
“Kita pasang lagi CCTV, diperbanyak. Ada 15 CCTV. Semua dipasang. Boleh dicek. Tinggal dilihat saja siapa yang ngambil,” katanya. (dea)