Pemkab Tanggamus Sulap Jalan Lintas Barat yang Suram Jadi Tempat Berfoto Selfi

waktu baca 1 menit

GANTANEWS.CO, Tanggamus– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanggamus terus mempercantik tampilan jalan lintas barat, yang berada di Desa Batu Keramat dan sekitaran Pekon Tanjung Jati Kota Agung Timur. Jalan yang awalnya terlihat suram disulap taman dan tempat berfoto selfi.

Masyarakat sekitar menyambut senang dengan inovasi terbaru Pemkab Tanggamus dalam mengelola tata lingkungan di sekitar jalan lintas barat Kabupaten Tanggamus.

Banyak juga warga dari luar daerah menyempat kan diri turun dari mobilnya hanya untuk berfoto Selfi dengan keluarga di pinggiran jalan Lintas Barat Pekon Batu Keramat dan Pekon Tanjung Jati.

Masyarakat sekitar menilai ini perlu dijaga dan dilestarikan supaya pengendara yang melintas dari arah Pringswu dan sebaliknya dari arah Wonosobo dimanjakan dengan pemandangan indah di sekitaran jalan tersebut,dan juga untuk menarik wisatawan agar datang berwisata ke Tanggamus.

“Dulu jalan ini terkesan gelap gulita dan angker. Setelah dididirikannya taman dan lampu-lampu hias, sekarang jalan ini terkesan indah, dan menyenangkan saat dipandang saat siang maupun malam hari. Ditambah adanya lampu hias Asmaul Husna menjadikan kabupaten Tanggamus sebagai kabupaten yang religius. Semoga kedepannya jalan lintas barat Kabupaten Tanggamus ini lebih indah aman dan nyaman untuk pengendara di malam hari maupun di siang hari,” kata seorang warga. (Indra)

Follow me in social media: