MENU BUKA PUASA HARI INI: Asem-Asem Daging dan Sayur Bayam

waktu baca 2 menit

BAGI yang ingin makan nasi dengan lauk berbuka puasa sedikit asem tapi seger, silakan mencoba Asem-asem daging.

Ini menu masakan klasik. Penampilannya mirip sup.

Asem-asem daging relatif mudah dibikin. Cocok menjadi menu buka puasa. Bila bersisa, bisa disimpan di lemari es, lalu panaskan sebelum dihidangkan kembali untuk menu makan sahur.

Untuk mengimbangi, asem-asem daging yang kaya rempah dapat disandingi dengan sayur bayam.

Berikut resep cara memasaknya:

Asem-asem daging
Bahan:

  • 1/4 daging rebus lalu potong kotak-kotak
  • Buncis iris-iris (sesuai selera)
  • 8 bawang merah
  • 6 bawang putih iris-iris
  • 4 daun jeruk
  • 2 daun salam
  • 2 ruas jari jahe
  • 2 ruas jari laos dan sereh
  • 15 cabai hijau iris-iris dan cabai rawit utuh (sesuai selera)
  • 2 tomat hijau
  • 3 belimbing wuluh
  • Garam, gula pasir, penyedap non msg
  • Kecap manis

Cara membuat:

  1. Tumis bawang merah dan putih, kemudian cabai hijau.
  2. Lalu tuang ke rebusan daging dan masakan semua bumbu kecuali belimbing wuluh dan tomat masak sampai mendidih.
  3. Masukkan buncis.
  4. Masukkan tomat dan belimbing, garam, gula, penyedap, dan kecap manis.

Sayur bayam


Bahan:

  • 2 siung bawang putih, iris halus
  • 2 sdt garam
  • 300 gr daun bayam
  • 1 sdt gula pasir
  • 100 gr wortel, iris bulat tipis
  • 1 liter air
  • 4 butir bawang merah, iris halus
  • 3 cm temu kunci
  • 2 lembar daun salam

Cara membuat:

  1. Rebus air, lalu masukkan bawang merah, bawang putih, daun salam, dan temu kunci. Tunggu sampai layu.
  2. Masukkan wortel, masak wortel setengah matang.
  3. Masukkan daun bayam, didihkan lagi sebentar.
    (ADIP)
Follow me in social media: