Mardiana Musa Ahmad Tinjau Penilaian Lomba Kampung Berprestasi di Kampung Mujirahayu
GANTANEWS.CO, LAMPUNG TENGAH — Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Tengah, Mardiana Musa Ahmad menghadiri acara Penilaian Lomba Kampung Berprestasi Tingkat Kabupaten Lampung Tengah Tahun 2022, bertempat di Kampung Mujirahayu, Kecamatan Seputih Agung, Senin ( 28/3/2022).
Hadir mendampingi Ketua TP PKK Lampung Tengah Mardiana Musa Ahmad antara lain, Sekretaris TP PKK Lampung Tengah Lili Waskiadi, Kepala Dinas PMK Lampung Tengah Fathul Arifin, M.M selaku Ketua Tim Penilai Lomba Kampung Berprestasi dan Jajaran Tim Penilai Lomba Kampung Berprestasi yang terdiri dari berbagai OPD di Kabupaten Lampung Tengah.
Fathul Arifin, selaku Ketua Tim Penilai Lomba Kampung saat diwawancarai mengatakan bahwa Penilaian Lomba Kampung ini sama seperti tahun-tahun sebelumnya, bahwa dasar penilaian lomba kampung berdasarkan peraturan menteri dalam negeri nomor 81 tahun 2015 tentang evaluasi desa dan kelurahan.
Dijelaskan Fathul bahwa letak perbedaan penilaian dengan tahun ini dan sebelumnya hanya di rubah dengan cara masing-masing kecamatan mengirimkan profil kampung terbaik yang dilombakan, setelah itu tim penilai menyeleksi berkas dan dipilih 10 besar kampung terbaik secara administrasi, kemudian kampung yang masuk 10 besar, kepala kampungnya melaksanakan pemaparan profil kampung di Dinas PMK Lampung Tengah.
Setelah itu, Lanjut Fathul diputuskan 5 Kampung Terbaik dan salah satunya kampung mujirahayu yang hari ini dikunjungi untuk penilaian lomba kampung.
Kemudian, Ketua TP PKK Lampung Tengah Mardiana Musa Ahmad saat mengatakan bahwa dari 301 kampung yang ada di Lampung Tengah, Kampung Mujirahayu masuk 5 besar menjadi kampung berprestasi.
lebih lanjut, Bunda Mardiana juga mengatakan bahwa setelah melihat dilapangan, indikator-indikator yang disyaratkan untuk lomba kampung ini hasilnya cukup baik dan sudah lengkap. Tetapi, untuk sebagian harus ada pembenahan atau perbaikan.
Bunda Mardiana juga saat diwawancarai mengapresiasi inovasi-inovasi yang telah diciptakan oleh aparatur kampung dan masyarakat Kampung Mujirahayu. Mardiana berharap Kampung Mujirahayu bisa menjadi terbaik, karena sudah dilihat secara langsung untuk kekompakannya dari segi kesehatan, pendidikan sudah ada dan cukup semua, untuk kedepan yang akan datang agar dapat ditingkatkan lagi terkait masalah pertanian. (Rls/Deny)
Follow me in social media: