Kompetisi Mesuji Berjaya Kembali Digelar

waktu baca 1 menit
Mesuji Berjaya (KMB ) kembali digelar lagi, dan kini memasuki putaran ke-7 dalam ajang sepak bola lokal, sekaligus memperingati HUT Kabupaten Mesuji ke-14

GANTANEWS.CO, Mesuji~Kompetisi Mesuji Berjaya (KMB ) kembali digelar lagi, dan kini memasuki putaran ke-7 dalam ajang sepak bola lokal, sekaligus memperingati HUT Kabupaten Mesuji ke-14

KMB adalah suatu wadah perkumpulan Club sepak bola lokal asli Kabupaten Mesuji. KMB yang berdiri Tahun 2019 ini, di ketuai Mudiono, Sekretaris Yudho Paripurno, dengan jumlah 31 Club yang tergabung di dalamnya

Kompetisi sepak bola lokal putaran ke-7 yang digelar di lapangan bola Desa Mukti karya Kecamatan Panca Jaya Kabupaten Mesuji ini, dimulai 24/11-24/12 dibuka langsung oleh Ketua umum KMB Mudiono didampingi sekretaris Yudho

Tujuan kompetisi ini untuk mencari bibit-bibit unggul khususnya atlet sepakbola, yang nantinya untuk dikirim ke event-event Provinsi maupun Nasional, kata Mudiono. Kamis,24/11/2022.

“Club sepakbola yang tergabung di KMB ini, asli putra-putra Daerah Kabupaten Mesuji, ucapnya.

Mudiono berharap dalam kompetisi sepakbola ini, junjung tinggi sportifitas, kekompakan, kebersamaan dalam bermain

“Selain ajang kompetisi, KMB ini jadi ajang silaturahmi, kekompakan, kebersamaan sesama Club, seperti moto yang dicanangkang oleh Bupati Mesuji Sulpakar “Bergerak Bersama, Maju Semua” pungkasnya (Mintarso).

Follow me in social media: