Kapolres Ajak Seluruh Lapisan Masyarakat Sukseskan Pilkada

waktu baca 1 menit

GANTANEWS.CO, Lampung Tengah – Kepala Polres Lampung Tengah AKBP Popon Ardianto Sunggoro mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mensukseskan Pilkada di kabupaten itu 9 Desember 2020 mendatang.

Pernyataan itu disampaikan Popon di kegiatan yang digelar di Gedung Inspektorat (Polinela) yang diprakarsai Polsek Gunung Sugih, Kamis (19/11/2020).

“Dalam Pilkada ini kita tegakkan kepentingan tertinggi, yaitu kepentingan masyarakat Lampung Tengah. Kami berharap yang hadir dalam FGD ini menjadi agen informasi untuk menciptakan kondisi yang sejuk kondusif,” katanya.

Sesuai dengan amanat Kapolri, lanjut Popon, pada penyelengaraan Pilkada tahun ini juga mencanangkan dan menegakkan keselamatan masyarakat adalah hukum tertinggi, serta mencegahan penyebaran pandemi Covid-19.

“Dalam Pilkada Lamteng di masa pandemi Covid-19 bertujuan untuk tetap menjaga Kamtibmas, aman, damai, kondusif dan sehat serta penyelenggaraan pemilihan bupati dan wabup yang bermartabat,” ujarnya.

Selain itu Kapolres juga menekankan untuk petugas maupun panitia untuk menyiapkan alat pelindung diri di PPK maupun PPS, berupa face shield, sarung tangan, handsanitizer, pemeriksaan suhu tubuh, jaga jarak 1-2 meter, dan membatasi orang pada saat di TPS.

Kegiatan tersebut juga dihadiri perwakilan Dinas Kesehatan, Komesioner KPU Lamteng Bagian SDM dan Sosialisasi Siti Marfuah, Koramil Gunung Sugih, Komesioner Bawaslu Alfiah Wahyudi, Camat Gunung Sugih, Andi RPA, Camat Bumi Ratu Nuban, Slamet Winarto, serta Camat Bekri Juanda. (Red)