Isfan Kembalikan Berkas Formulir Pendaftaran Ketua HIPMI Bandar Lampung
GANTANEWS.CO, BANDAR LAMPUNG – Isfansa Mahani, Bakal Calon Ketua Umum, Badan Pimpinan Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPC HIPMI) Kota Bandar Lampung mengembalikan formulir berkas pendaftaran ke Panitia Musyawarah Cabang (Muscab) VII di CK Resto, Pahoman, Bandar Lampung, Selasa (1/3/2022) sore.
Dengan seragam Hipmi berkemeja putih, Isfan yang didampingi beberapa pengurus diterima langsung oleh Ketua Panitia Pengarah (SC) Muscab VII, M. Randy Pratama dan Ketua Panitia (OC), Edo Laksmana Putra.
Muscab VII BPC Hipmi Kota Bandar Lampung yang rencananya akan digelar pada Selasa, 15 Maret 2022 di Swiss Belt Hotel Bandar Lampung itu mengangkat tema ‘Kolaborasi Pengusaha Muda Demi Pemulihan Ekonomi Daerah dan Kemajuan Pembangunan Kota Bandar Lampung’.
Kepada media, Isfan mengatakan akan memperjuangkan Hipmi menjadi lebih baik dan bermanfaat.
“Saya maju untuk lebih membesarkan Hipmi, menggandeng pengusaha lokal dan UMKM, yang ada kita kembangkan, inovasi baru kita ciptakan,” katanya.
Isfan yang juga alumni Universitas Gajah Mada itu akan menjadikan Hipmi menjadi wadah pembinaan dan pengusaha di Kota Bandar Lampung khususnya.
“InsyaAllah harapannya nanti ada sejumlah binaan yang dinaungi BPC Hipmi Bandar Lampung, dan Hipmi jadi wadah bagi pengusaha muda untuk mengembangkan usaha dan bisnisnya, pengusaha berkarya, Bandar Lampung Juara,” kata Isfan yang juga anggota DPRD Bandar Lampung itu.
Ketua Panitia Pengarah, M. Randy Pratama menjelaskan pihaknya telah menggelar tahapan Muscab dari tanggal 28 Februari.
“Tahapan sudah dimulai, pendaftaran pada 28 Februari, hari ini (Selasa, 1 Maret) adalah Pengembalian berkas Calon Ketum, hasilnya hanya ada satu Calon Ketum yaitu saudara Isfansa Mahani,” kata Randy.
Randy menegaskan dengan adanya calon tunggal, maka pemilihan Ketua Umum pada pelaksanaan Muscab VII BPC Hipmi Kota Bandar Lampung akan dilaksanakan secara aklamasi.
“Aklamasi, karena hanya ada satu calon tunggal, ada sekitar 156 suara di BPC Hipmi Bandar Lampung,” jelasnya.
Sementara, Ketua Panitia Pelaksana, Edo Laksmana Putra mengatakan pihaknya akan melaksanakan tahapan Muscab selanjutnya.
“Tanggal 3 Maret ini kita langsung Verifikasi, untuk kampanye dan visi misi termasuk Roadshow ke dua Universitas yaitu Darmajaya dan UBL akan dilaksanakan pada 11 Maret, dan untuk acara puncak acara pelaksanaan Muscab yaitu Selasa, 15 Maret 2022 di Swiss Belt Hotel,” kata Edo.
Mewakili panitia, Randy dan Edo berharap acara dapat berjalan lancar dan sukses, dan ke depan Ketua Umum yang terpilih bisa menjalankan amanah dengan baik. (Red)
Follow me in social media: