Hadiri MusrenbangDes Tanjung Gading, Sekcam Rajabasa Ingatkan Menjaga Kebersihan

waktu baca 2 menit

Gantanews.co, Lampung Selatan – Pemerintah Desa Tanjung Gading, Kecamatan Rajabasa menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbangdes) Tahun Anggaran 2022, Selasa (30/11/2021)

Dalam acara MusrenbangDes tersebut dihadiri oleh Sekcam Rajabasa Drs Komarudin, Pendamping Desa BPD, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda serta Tokoh wanita Desa Tanjung Gading.

Diketahui MusrenbangDes merupakan penjabaran tentang rencana pembangunan desa yang diusulkan melalui musdus yang telah dilaksanakan di tiap dusun sebelumnya.

Dalam sambutannya, Sekertaris Camat Rajabasa menyampaikan bahwa MusrenbangDes yang dilaksanakan pada hari ini adalah usulan semua masyarakat desa Tanjung Gading khususnya.

Dikatakan Sekcam melalui MusrenbangDes, diharapkan dapat mengakomodir kepentingan masyarakat yang paling prioritas, yang diselaraskan dengan rencana pembangunan yang ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), sehingga cita-cita mulia pelaksanaan pembangunan secara perlahan dapat dicapai dalam upaya mensejahterakan masyarakat Desa Tanjung Gading.

“Saya berharap Musrenbang ini dapat melahirkan usulan program pembangunan yang lebih berkualitas, agar setiap anggaran yang dikeluarkan dapat bermanfaat untuk kemakmuran rakyat, khususnya masyarakat Desa Tanjung Gading,” ucapya.

Masih di tempat yang sama, Sekcam Rajabasa mengharapkan kepada masyarakat Desa Tanjung Gading, agar tetap menjaga kebersihan lingkungan dari sampah, agar penyebaran penyakit tidak meluas.

“Tetap menjaga kebersihan lingkungan desa, jadi sampah yang ada di masing masing rumah kita wajib kita bersihkan, dan semoga kedepannya di desa ini ada tempat pembuangan Sampah masyarakat,” pungkasnya. (dendi)

Follow me in social media: