Faathir, Siswa SMPN 5 Berjaya di OSN SD-SMP 2022

waktu baca 1 menit
Faathir Muhamad Munzir, siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 5 Bandarlampung lulus dalam babak penyisihan tahap ke-2 Olimpiade Sains Nasional (OSN) SD-SMP tingkat nasional tahun 2022.

GANTANEWS.CO, Bandarlampung – Faathir Muhamad Munzir, siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 5 Bandarlampung lulus dalam babak penyisihan tahap ke-2 Olimpiade Sains Nasional (OSN) SD-SMP tingkat nasional tahun 2022.

“Siswa kita, Faathir Muhamad Munzir lulus tahap kedua OSN mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS). Setelah ini akan mengikuti sosialisasi dan simulasi I dan II ditanggal 13-21 Juli 2022 mendatang,” kata Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan dan Humas, Elis Malana, S. Kom., M. TI, Selasa (12/07/22).

Ia berharap, dengan lulusnya di babak penyisihan, Faathir Muhamad Munzir dapat meraih juara di Puspresnas OSN SD-SMP tingkat nasional tahun 2022.

“Kita mendoakan dan memberikan support, semoga siswa kita dapat meraih juara dan menjadi peserta terbaik,” harapnya.

OSN SD-SMP tingkat nasional tahun 2022 diadakan oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) untuk menjaring bibit talenta anak bangsa salah satunya di bidang sains.

Menurut Elis Malana pelaksanaan seleksi OSN SD-SMP babak penyisihan dilaksanakan secara daring.

(adip)

Follow me in social media: