Enam Kakon di Kecamatan Air Naningan Dilantik Virtual

waktu baca 1 menit

GANTANEWS.CO, Airnaningan- Enam kepala pekon (Kakon) di Kecamatan Air Naningan hasil Pilkakon serentak Desember lalu, resmi dilantik oleh Bupati Tanggamus, Dewi Handajani SE, MM secara virtual zoom, Senin (08/03/2021).

Camat Air Naningan Royensyah mewakili Bupati setempat, melakukan prosesi pengambilan sumpah jabatan serta ditandai dengan penyematan pangkat dan tanda jabatan.

Adapun Kepala Pekon yang dilantik diantaranya adalah;  Saibun (Kepala Pekon Way Harong), Wahid (Kepala Pekon Karang Sari), Misno (Pekon Sinar Jawa), Suhartono (Kepala Pekon Datar Lebuay), Budi Suprihatin (Kepala Pekon Margomulyo) dan Alamudin (Kepala Pekon Sidomulyo).

Pelantikan berlangsung sedarhana dan tetap mematuhi protokol kesehatan. Acara berlangsung di aula Balai Pekon Air Naningan.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Tanggamus, Agus Catur Dewanto, S.P., Fahruddin Efendi Kabid Holtikultura, IPDA Bastari Waka Polsek Pulau Panggung, Koramil Pulau Panggung di wakili Pelda Wijiarto dan Bripka H Epri Mohansyah selaku Bhabinkamtibmas setempat. (Rls/ DKPTPH/BPP)

error: Content is protected !!