DPRD Lampung Segera Panggil Dispora Perihal Atlet Gagal Berangkat ke Peparnas Papua

waktu baca 1 menit

Anggota Komisi V DPRD Provinsi Lampung, Apriliati mengatakan, atlet tenis meja Lampung defabel yang gagal berangkat yakni Sukiyatno, Triyanto, Zulfikar dan Hendrik.

“Nanti kita segera panggil dan minta penjelasan pada Dispora kenapa tidak berangkat. Apalagi kita dalam waktu dekat ini akan membahas APBD murni 2022,” ujar Apriliati, Minggu (31/10/2021).

Karena jelasnya, sudah diprogramkan atlet apa saja yang akan diberangkatkan, lalu sejauh mana peluang kaitan kesiapan dengan pertandingan, mungkin Dispora dan National Paralympic Committee (NPC) Lampung punya pendapat lain dengan kondisi tim yang akan terbang ke Papua itu.

“Tapi saya kira kalau gagal berangkatnya karena tidak ada anggaran, saya pikir sangat disayangkan sekali. Karena kalau masalah dana kan sebelumnya sudah dianggarkan,” ungkapnya.

Provinsi Lampung sendiri memberangkatkan 3 atlet dari 12 cabang olahraga yang dipertandingkan di Peparnas.

“Paling tidak lanjutnya, semua atlet yang telah memasuki pelatihan dan pertandingan persahabatan dan lain sebagainya, maka sayang sekali kalau tidak diberangkatkan,” terangnya.

“Karena siapa tahu jika mereka bertanding di Peparnas, mereka akan beruntung dan menjadi tambahan juga buat Lampung mendapatkan mendali,” pungkasnya. (*)

Follow me in social media: