DPC PKB Tanggamus Kebut Vaksinasi di Pondok Pesantren
GANTANEWS.CO, Tanggamus – DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Tanggamus bekerja sama dengan Pemkab Tanggamus akan mengadakan vaksinasi pertama 1000 dosis di dua Pondok Pesantren yang ada di Kecamatan Pulau Panggung dan Kecamatan Sumberejo.
Vaksinasi untuk warga santri dia ponpes tersebut akan dipusatkan di Ponpes Darul Ulum Sumberejo pada Rabu (6/10/2021) dan Ponpes Hidayat Tholibin Pulau Panggung pada Kamis (7/10/2021).
Menurut ketua DPC PKB Tanggamus Irwandi Suralaga S.Ag kegiatan tersebut merupakan perintah langsung dari Ketua Umum PKB Gus Muhaimin Iskandar dan dipertegas juga oleh DPW PKB Lampung.
“Sesuai instruksi dari Gus Muhaimin Iskandar, saya dan kawan kawan di DPC Tanggamus akan memfasilitasi vaksinasi di pondok pesantren sesuai dengan perintah Gus Muhaimin Iskandar,” Kata Irwandi Suralaga.
Kegiatan itu, jelasnya, juga didukung oleh sahabat-sahabat Fraksi PKB di DPRD Tanggamus yang sepakat akan mengupayakan semaksimal mungkin percepatan vaksinasi di pondok pesantren yang ada di kabupaten Tanggamus.
“Kami sudah berkoordinasi dengan kawan-kawan di Fraksi PKB. Semua sepakat akan memberikan dukungannya “, ugkapIrwandi.(Indra)
Follow me in social media: