Cuaca Buruk Melanda Bandar Lampung: Pohon Tumbang Di Beberapa Wiilayah Hingga Angin Puting Beliung Robohkan Kanopi Ruko

waktu baca 2 menit

Gantanews.co – Cuaca buruk yang melanda Bandar Lampung mengakibatkan sejumlah insiden, mulai dari pohon tumbang hingga angin puting beliung yang merobohkan kanopi ruko di Telukbetung Timur. Kejadian ini memicu kepanikan warga dan menyebabkan gangguan di beberapa lokasi.

Pada Rabu pagi (4/12), angin puting beliung merusak dan merobohkan kanopi ruko di Jalan Zulkarnaen, Kelurahan Keteguhan, Telukbetung Timur.

“Angin kencang berembus hingga tiga kali sebelum terdengar suara keras. Warga keluar untuk melihat, dan ternyata atap ruko sudah ambruk,” kata Bunaya, warga setempat.

Di lokasi lain, BPBD Bandar Lampung mencatat tujuh pohon tumbang yang menghambat akses jalan. Kepala Bidang Kesiapsiagaan dan Pencegahan Bencana BPBD Bandar Lampung, Sarkoni, mengatakan pihaknya segera menerjunkan tim untuk melakukan evakuasi.

“Setiap titik kami kerahkan lima hingga tujuh personel lengkap dengan peralatan. Hingga siang ini, petugas masih bekerja di lapangan,” ujarnya.

Kerangka baja kanopi yang roboh di Keteguhan juga sempat tersangkut pada kabel listrik PLN dan jaringan internet, menyebabkan kemacetan di area tersebut. Evakuasi dilakukan oleh petugas BPBD dengan bantuan warga setempat.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam rangkaian peristiwa akibat cuaca ekstrem ini. Namun, BPBD mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada.

“Kami harap warga memperhatikan lingkungan sekitar, terutama pohon besar yang berpotensi tumbang. Bila memungkinkan, lakukan pemangkasan untuk mengurangi risiko,” imbau Sarkoni.

Dengan intensitas cuaca buruk yang terus meningkat, masyarakat diimbau untuk melaporkan kejadian darurat kepada pihak berwenang untuk penanganan lebih lanjut. (red)

error: Content is protected !!