Bunda Eva Bersama Baznas Bagikan Bantuan Beras, Bersumber Dari Zakat Infak Pegawai Pemkot
Gantanews.co, Bandar Lampung – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung bersama Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) menyerahkan bantuan beras di lima kecamatan, Selasa (27/4/2021).
Lima kecamatan tersebut yakni, kecamatan panjang, kecamatan Bumi Waras, kecamatan Teluk Betung Selatan, kecamatan Teluk Betung Timur, dan kecamatan Teluk Betung Utara.
Walikota yang kerap disapa Bunda Eva ini mengatakan pembagian bantuan beras bagi masyarakat kurang mampu dari BAZNAS Kota Bandar Lampung, diberikan untuk seluruh kecamatan yang ada di Bandar Lampung.
“Untuk seluruh kecamatan, semoga menjadi berkah bantuan beras untuk masyarakat kota bandar lampung, minta doanya kepada masyarakat agar bunda selalu sehat supaya bisa selalu melakukan kebaikan seperti ini,” ungkap Eva
Sementara itu, ketua BAZNAS Kota Bandar Lampung Abdul Rahman Mustafa mengatakan total keseluruhan beras sebanyak 120 ton atau sebanyak 24.000 sak.
“Ini merupakan zakat infaq dari pegawai Kota Bandar Lampung dan masyarakat yang mampu melalui BAZNAS dan di serahkan oleh Walikota Bandar Lampung,” ungkap Abdul. (dea)
Follow me in social media: