Bintang Nadapati Rayakan HUT ke-2, Elti Yunani Didampuk Ketua Srikandi
GANTANEWS.CO. Bandarlampung – Bintang Nadapati merayakan ulang tahun yang kedua di Wood Stairs Cafe, Wayhalim, Kota Bandarlampung, Sabtu (25/9/2021), pukul 20.00 WIB. Pada perayaan tersebut, Hj. Elti Yunani, SH, Mkn didampuk memimpin DPP Srikandi Bintang Nadapati.
Ketua Umum DPP Bintang Nyanyi dan Canda Padukan Hati Ruwa Jurai Muslieh Harnie, BBA, SE, MM mengharapkan organisasi ini terus berkembang sebagai wadah silaturahmi, kegiatan sosial, dan berbagai program pemerintah untuk kesejahteraan rakyat.
“Saya mengucapkan selamat kepada Ibu Elti Yunani sekaligus berharap dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya sebagai pengabdian kepada organisasi, bangsa, dam negara,” ujar penyanyi senior Lampung itu usai acara pelantikan.
Dijelaskannya pula, organisasi yang akan mengembangkan sayapnya ke provinsi-provinsi lain ini menjadi wadah mereka yang hobi bernyanyi, silaturahmi, tak sekadar nyanyi-nyanyi dan canda, juga ada kegiatan-kegiatan dalam upaya membantu pemerintah dalam kesejahteraan rakyat.
Di dalam organisasi, ada bidang-bidang yang akan turut berkiprah dalam kegiatan kemasyarakatan, yakni bidang pendidikan sosial seni budaya dan pariwisata, bidang olahraga dan kerohanian, bidang perlindungan anak dan perempuan, ujar Muslieh.
“Kami berharap kegiatan positif ini bisa dianggarkan dalam APBD,” katanya dalam sambutan pelantikan sebelum pemotongan tumpeng ulang tahun kedua Bintang Nadapati (Bintang Nyanyi dan Canda Padukan Hati) Ruwa Jurai,” katanya.
Elti Yunanti yang berprofesi sebagai notaris dan PPAT mengatakan akan berupaya melakukan pengembangan organisasi lewat berbagai program yang akan disusun nantinya agar sesuai visi dan misi organisasi.
Elti Yunani mengajak para kaum perempuan yang gemar bernyanyi, silaturahmi, melakukan aktivitas sosial, serta ingin berpartisipasi membantu pemerintah dalam upaya peningkatan kesejahteraan rakyat bergabung dalam wadah ini.
“Srikandi Bintang Nadapati baru terbentuk, perlu ada kepengurusan di seluruh kabupaten/kota yang bisa bersinergi dengan pemangku kebijakan buat pengembangan organisasi,” katanya kepada awak media.
PENGURUS DPP SRIKANDI BINTANG NADAPATI
I. PELINDUNG/PENASEHAT
- Gubernur Lampung.
- Wakil Gubernur Lampung.
- Ketua DPRD Lampung.
- Kapolda Lampung.
- Komandan Korem 043 Gatam Lampung.
- Kejaksaan Tinggi.
- Kemenkumham Lampung.
- Danlanal Lampung.
- Danlanut Lampung.
II. PEMBINA
- Kadis Pendidikan dan Kebudayaan.
- Kadis Pariwisata Ekonomi Kreatif.
- Kadis Sosial.
III. DEWAN KEHORMATAN DAN PENGAWAS
- Prof. Dr. Ir. Sugeng P Hariyanto, MSi.
- Dr. Irjen Ike Edwin, SH, MH.
- Dr. H. Abdurachman Sarbini, SH, MH.
- Dr. Muchtar Sani Badri.
- Muhammad Reza Brawi, SH, MH.
- H. Darussalam, SH.
- Drs. Zainal Abidin Hasan.
- Hj. Riana Sari Arinal Djunaidi.
- Ny. Yani Fahrizal D.
10.Okta Widianti.
11.Sri Widari
IV. PENGURUS PUSAT
Ketua: H. Elti Yunani, SH, MKn.
Wakil Ketua: Maimuri
Sekretaris: Rafika Trisha Ananda, MPd.
Wakil Sekretaris: Lea Triani, SH.
Bendahara: Suprapti, AMd.
Wakil Bendahara: Lina Suri.
V. BIDANG-BIDANG
- Bidang Organisasi dan Kaderisasi
Koordinator: Euis Mefia, SH, MH; Depi Sisyanti, SE, MM. - Bidang Pendidikan Sosial Seni Budaya dan Pariwisata: Iin Umpu, Santi.
- Bidang Olahraga dan Kerohanian: Desri Narmalia, Fitrianingsih.
- Bidang Humas Hubungan dan Kelembagaan: Beniyati, SIKom; Liesdiyani.
- Bidang Perlindungan Anak dan Perempuan: Eka Anita, Herni Susilowati.(rls)