Arinal dan Parosil Naik Heli ‘Tengok-tengok’ Lokasi Bisnis PTJC dari Udara

waktu baca 2 menit
Helikopter mendarat mulus. Arinal tak tampak turun, kecuali seseorang tidak dikenali. Heli kembali mengudara setelah Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus menaiki heli. Heli terbang menuju ke Danau Ranau, Kecamatan Lumbok Seminung.

GANTANEWS.CO, Lampung Barat – Helikopter yang membawa Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mendarat di Lapangan Indrapati Cakranegara, Lampung Barat, Selasa (05/07/22).

Helikopter mendarat mulus. Arinal tak tampak turun, kecuali seseorang tidak dikenali. Heli kembali mengudara setelah Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus menaiki heli. Heli terbang menuju
ke Danau Ranau, Kecamatan Lumbok Seminung.

Diperoleh informasi, Arinal mendarat di Lapangan Indrapati Cakranegara, Lampung Barat khusus untuk menjemput Parosil Mabsus.

Keduanya akan melakukan peninjauan bersama. Melihat-lihat dari udara lokasi investasi perikanan yang akan dibenamkan oleh PT Jafpa Comfeed di Lampung Barat.

Juga diperoleh informasi di dalam helikopter tersebut terdapat sejumlah orang, yakni Komisaris Utama PT Japfa Comfeed, Syamsir Siregar, Direktur Operasional Rachmad Indrajaya, Anak Pemilik PT Japfa Comfeed Renaldo Santosa serta Ketua Umum Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat (PPAD) Doni Monardo.

Kepala Bidang KIP di Dinas Komunikasi dan Informatika Lambar, Ansori, membenarkan bahwa kunjungan kerja Gubernur Lampung itu untuk meninjau lokasi investasi PT Jafpa Comfeed via udara.

“Usai peninjauan melalui udara, Gubernur, robongan beserta Bupati bertolak ke Bandarlampung. Di Lumbok tidak ada kegiatan karena heli tidak mendarat. Pemantauan hanya dilakukan melalui udara,” kata Ansori.

Hal yang sama juga dikatakan Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan, Sektetariat Daerah Lampung Barat, Mazdan Bakri.

Dia menjelaskan peninjauan dilakukan pada titik lokasi investasi oleh PT Japfa Comfeed.

“Tadi di lapangan itu hanya transit untuk menjemput bupati saja. Tidak acara seremonialnya,” ujar Mazdan.
(*/IWAGANTA)

Follow me in social media: