Aksi 25.063 Penari Kwarcab Bandar Lampung Pecahkan Rekor Dunia

waktu baca 2 menit
Foto: Aksi 25.063 Penari Kwarcab Bandar Lampung Pecahkan Rekor Dunia. (ist)

Bandar Lampung – Kwartir Cabang Pramuka Bandar Lampung memecahkan rekor dunia Museum Rekor Indonesia (MURI) Pagelaran Tari Indonesia kategori Peserta Pramuka Terbanyak, Minggu (10/11). Bertempat di Tugu Adipura Bandar Lampung, pemecahan rekor ini diikuti oleh 25.063 penari. Percaya rekor ini diikuti oleh seluruh anggota Pramuka Kwarcab Bandar Lampung.

Pagelaran Tari Indonesia ini dihadiri oleh Senior Manajer MURI Awan Rahargo, Walikota Bandar Lampung Herman HN, dan Eva Dwiana Herman HN selaku Ketua Kwarcab Bandar Lampung.

Dalam sambutannya, Eva Dwiana Herman HN menyampaikan bahwa masyarakat terutama generasi muda harus terus menjaga kesatuan dan persatuan.

“Dengan adanya kegiatan ini saya mengajak untuk terus menjaga kesatuan dan persatuan di tengah-tengah masyarakat,” ungkap Eva.

Selanjutnya, ia juga mengungkapkan bahwa pagelaran tari ini diadakan sebagai salah satu wujud kreativitas dan kecintaan terhadap budaya Indonesia serta sebagai alternatif kegiatan positif untuk mencegah radikalisme dan intoleransi berkembang di Kota Bandar Lampung.

“Mari kita isi keseharian kita dengan kegiatan-kegiatan positif seperti ini sehingga radikalisme dan intoleransi tidak berkembang di Bandar Lampung,” tambah anggota DPRD Lampung ini.

Aksi 25.063 penari dalam pagelaran Tari Indonesia ini dianugerahi Rekor Pagelaran Tari Indonesia kategori peserta Pramuka Terbanyak oleh Museum Rekor Indonesia. Rekor ini menempati urutan ke 9.285 rekor dunia.

Awan Rahargo yang hadir sekaligus menyerahkan penghargaan mengatakan, pemecahan rekor Pagelaran Tari Indonesia oleh peserta pramuka adalah yang terbanyak dan pertama di Indonesia bahkan dunia.

“Kami mengapresiasi pemecahan rekor ini. Ini merupakan rekor pertama dan terbanyak yang dilakukan oleh pramuka di Indonesia bahkan dunia,” kata Awan sesaat sebelum menyerahkan sertifikat penghargaan kepada Kwarcab Bandar Lampung.

Sementara itu Walikota Bandar Lampung, Herman HN saat menyampaikan sambutan sekaligus memulai acara menegaskan bahwa kebersamaan, kerukunan, semangat patriotisme menjadi pilar penting bagi bangsa Indonesia khususnya Kota Bandar Lampung.

“Saya mengajak untuk kita terus menjaga kebersamaan, kerukunan, juga semangat patriotisme dalam memajukan kota tercinta, Bandar Lampung,” ungkapnya.

Selanjutnya, Herman menyampaikan untuk ikut serta aktif dalam mencegah segala bentuk upaya money politic. Jangan sampai Bandar Lampung disusupi perilaku politik yang melanggar peraturan perundang-undangan. (rls)

Follow me in social media:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *