Ahmad Muzani Terpilih sebagai Ketua MPR 2024-2029, Ini Profilnya
Gantanews.co – Ahmad Muzani resmi terpilih sebagai Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) periode 2024-2029 dalam sidang paripurna yang digelar pada Kamis, 3 Oktober 2024. Rapat paripurna ini berlangsung di Gedung Nusantara, Senayan, Jakarta Pusat, dan menetapkan Muzani setelah seluruh fraksi secara bulat menyepakati keputusannya.
Pemilihan Ahmad Muzani sebagai Ketua MPR disampaikan oleh anggota DPR dari Fraksi Gerindra, Habiburokhman, yang menyebut keputusan tersebut merupakan hasil musyawarah dan mufakat.
“Kami sepakat, Pak Ahmad Muzani terpilih sebagai Ketua MPR untuk lima tahun ke depan,” ujar Habiburokhman.
Muzani akan didampingi oleh delapan wakil ketua MPR yang berasal dari berbagai fraksi di DPR serta satu wakil dari DPD. Penetapan ini mengukuhkan posisi Muzani sebagai tokoh sentral di MPR, melanjutkan perjalanan panjang karier politiknya.
Profil Ahmad Muzani
Lahir di Tegal pada 15 Juli 1968, Ahmad Muzani memulai karier politiknya sejak muda. Sebelum terjun ke dunia politik, ia aktif dalam berbagai organisasi, termasuk memimpin Pelajar Islam Indonesia (PII). Setelah menyelesaikan pendidikan di jurusan Ilmu Komunikasi Universitas Ibnu Chaldun, Jakarta, Muzani berkarier sebagai wartawan di majalah Amanah dan penyiar di Radio Ramako. Berkat kerja kerasnya, ia diangkat menjadi direktur radio tersebut untuk wilayah Serang, Banten.
Suami dari Himmatul Aliyah ini juga sempat berperan dalam pendirian Partai Bintang Reformasi (PBR) bersama Zainuddin MZ sebelum akhirnya bergabung dengan Partai Gerindra. Sejak Pemilu 2009, ia aktif sebagai anggota DPR dari daerah pemilihan Lampung I, dan terus mendapat kepercayaan sebagai Sekretaris Jenderal Partai Gerindra hingga kini.
Ia lantas mencalonkan diri sebagai anggota legislatif dari daerah pemilihan Lampung I yang meliputi Bandar Lampung, Lampung Barat, Lampung Selatan, Tanggamus, Pesawaran, dan Metro. Berkat usaha kerasnya, penggemar jogging yang diangkat menjadi Wakil Ketua Fraksi Gerindra ini pun dengan mulusnya melenggang ke Senayan untuk periode 2009-2014 setelah meraih 24.723 suara. Muzani tergabung dalam Komisi I yang membidangi masalah Pertahanan, Luar Negeri, dan Informasi.
Pada periode 2014–2019 ia terpilih kembali menjadi anggota DPR RI dan ditunjuk menadi Ketua Fraksi dari Partai Gerindra di DPR RI dengan perolehan suara 48.379. Pada 26 Maret 2018, Muzani diangkat menjadi Wakil Ketua MPR RI bersama Ahmad Basarah dan Muhaimin Iskandar berdasarkan revisi Undang-undang tentang MPR, DPR, DPRD, dan DPD (MD3). Ia terpilih lagi untuk ketiga kalinya sebagai anggota DPR RI pada periode 2019–2024 dengan perolehan suara 61.995 dan pada 3 Oktober 2019, terangkat kembali menjadi Wakil Ketua MPR RI bersama 9 orang lainnya.
Dengan pengalaman panjang di dunia politik dan kedekatannya dengan Prabowo Subianto, Muzani kini memegang peran penting sebagai Ketua MPR, menjadikan dirinya tokoh berpengaruh dalam perjalanan pemerintahan Indonesia lima tahun mendatang. (red)
Follow me in social media: