Peringatan Hari Pancasila, Herman HN: Agar Kita Kompak Membarantas Orang yang Merongrong Keamanan Kota

waktu baca 1 menit

GANTANEWS.CO, Bandar Lampung– Pemerintah Kota Bandar Lampung melakukan upacara peringatan hari Kesaktian Pancasila secara virtual dengan Presiden Republik Indonesia di Gedung Semergou kantor pemerintah kota setempat, Kamis (1/10/2020).

Walikota Bandar Lampung Herman HN mengatakan peringatan Hari Kesaktian Pancasila adalah upaya mempertahankan Pancasila sebagai Ideologi negara, semakin kompak memberantas orang-orang yang merongrong Pancasila.

“Juga orang-orang yang merongrong keamanan kota Bandar Lampung,” katanya.

Lebih lanjut, orang nomor satu di kota berjuluk Tapis Berseri ini meminta seluruh masyarakat agar mematuhi aturan protokol kesehatan.

“Ini juga termaksud sila, Pancasila, Kemanusiaan. Patuhi protokol kesehatan,”  ujarnya.

Sementara itu, Dandim 0410/KBL Kolonel Inf Romas Herlandes mengatakan, upacara Hari Kesaktian Pancasila yakni bentuk pengenangan terhadap sejarah bangsa. 

“Kita berharap dengan ada peringatan ini nilai-nilai yang ada di dalam pancasila menjadi Falsafah hidup kita bersama dan tidak akan luntur sampai dengan akhir zaman nanti,” ungkap Romas

“Kita juga berharap situasi pandemi ini cepat selesai, sehingga kita bisa melaksanakan kehidupan normal sebelum masa covid-19,” tambahnya.

Romas Herlandes mengungkapkan, upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila secara terbatas, karena hanya dihadiri seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) kota setempat. Itu disebabkan karena masih di masa pandemi Covid19. (dea)

error: Content is protected !!