Wali Kota Bandar Lampung Siap Berdialog dengan Pendemo, Bahas Solusi Banjir

waktu baca 2 menit

Gantanews.co – Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana menyatakan kesiapannya untuk berdialog langsung dengan delapan orang pendemo yang menyampaikan aspirasi di depan kantor Pemerintah Kota Bandar Lampung, Jumat (25/4/2025).

Aksi unjuk rasa tersebut mendapat tanggapan terbuka dari sang Wali Kota. Eva Dwiana menegaskan bahwa pemerintah siap mendengarkan masukan dan keluhan masyarakat secara langsung dan transparan.

“Setelah acara, Bunda memang ingin bertemu dengan masyarakat yang melakukan aksi. Awalnya sudah direncanakan, tapi setelah mereka berdiskusi, rencana pertemuan itu tiba-tiba dibatalkan,” ujar Eva Dwiana saat dikonfirmasi.

Pemkot Siapkan Solusi Banjir

Menurut Eva Dwiana, Pemerintah Kota Bandar Lampung telah menyiapkan paparan lengkap terkait penanganan bencana banjir untuk disampaikan kepada massa aksi.

“Ini sudah Bunda siapkan. Kalau mereka tanya solusi konkret, sudah ada jawabannya. Mulai dari normalisasi saluran air, pembuatan embung, penertiban bangunan liar di atas sungai, hingga program penghijauan,” jelasnya.

Langkah-langkah tersebut, kata Bunda Eva, merupakan upaya nyata Pemkot dalam mengatasi banjir yang kerap melanda beberapa wilayah di Kota Tapis Berseri.

Pendemo Membubarkan Diri

Sementara itu, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bandar Lampung, Ahmad Nurizki Erwandi, S.STP, menyampaikan bahwa Eva Dwiana sempat menyambangi kantor pemerintahan usai menyapa warga di Kecamatan Enggal dengan niat bertemu para pendemo.

“Para peserta aksi diketahui berasal dari luar Kota Bandar Lampung. Bunda sudah siap mendengarkan aspirasi mereka. Namun, setelah mereka berdialog sesama, pertemuan dibatalkan, dan akhirnya mereka membubarkan diri,” jelas Rizki.

Aksi ini menjadi sorotan karena memperlihatkan komitmen Wali Kota Eva Dwiana dalam membuka ruang komunikasi antara pemerintah dan masyarakat, terutama dalam menyikapi isu strategis seperti penanganan banjir. (red)