Gantanews.co – Basuki Hadimuljono, mantan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), dilantik sebagai Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) di Istana Kepresidenan, Selasa (5/11). Didampingi sang istri, Basuki tiba di Istana Kepresidenan sekitar pukul 09.50 WIB, mengenakan jas hitam dan dasi biru yang terlihat rapi.
Setibanya di lokasi, Basuki mengonfirmasi bahwa ia hadir untuk pelantikan.
“Undangannya seperti itu,” ujarnya singkat saat berada di kompleks Istana.
Penunjukannya sebagai Kepala Otorita IKN sebelumnya sudah disampaikan melalui Surat Presiden (surpres) oleh Presiden Prabowo kepada DPR RI.
Ketua Komisi II DPR, Rifqinizamy Karsayuda, menyatakan bahwa surat presiden mengenai penunjukan Basuki telah diterima.
“Perlu saya sampaikan di awal surat presiden terkait dengan penunjukkan Pak Basuki Hadimuljono telah sampai ke pimpinan DPR,” kata Rifqi.
Dengan pelantikan ini, Basuki diharapkan dapat melanjutkan tugasnya dalam pengembangan Ibu Kota Nusantara secara efektif. (red)