Innovesia dan Komunitas Gemilang Sepakati MoU untuk Dorong Inovasi Pemuda

waktu baca 3 menit
Innovesia dan Komunitas Gemilang Lampung Sepakati MoU untuk Dorong Inovasi Pemuda

Gantanews.co – PT Investasi Inovasi Indonesia (Innovesia) dan Komunitas Gerakan Pemuda Indonesia Lampung (Gemilang) secara resmi menandatangani Memorandum of Understanding (MoU), memulai kerjasama yang bertujuan untuk mengakselerasi inovasi dikalangan pemuda di Provinsi Lampung. Acara penandatanganan berlangsung di Bandar Lampung, dihadiri oleh CEO Innovesia, Fiter Bagus Cahyono, dan Founder Gemilang, Gilang Ramadhan.

Dengan adanya MoU ini, kedua pihak sepakat untuk memperkuat ekosistem inovasi di Lampung. Inovasi menjadi fokus utama dalam kolaborasi ini, yang nantinya akan dijalankan melalui berbagai program yang dirancang oleh Gemilang, didukung penuh oleh Innovesia sebagai mitra strategis. Program ini bertujuan memberikan peluang kepada pemuda Lampung untuk mengembangkan keterampilan di bidang teknologi dan inovasi, serta mendorong pertumbuhan ekonomi dan kemajuan daerah.

Fiter Bagus Cahyono, CEO Innovesia, mengungkapkan antusiasmenya terhadap kolaborasi ini.

“Kami percaya bahwa masa depan Indonesia ada di tangan generasi muda, terutama di bidang inovasi. Melihat potensi besar pemuda Lampung, kami berharap bisa berkontribusi dalam menciptakan program-program inovatif yang memperkuat ekosistem kreatif di sini,” ujar Fiter dalam rilis yang diterima Gantanews.co pada Selasa (15/10).

Senada dengan itu, Gilang Ramadhan, Founder Gemilang, mengungkapkan bahwa kerjasama ini merupakan langkah penting untuk mencapai visi mereka dalam memberdayakan pemuda di Lampung.

“Dengan dukungan Innovesia, kami percaya bisa menciptakan lingkungan yang memfasilitasi perkembangan ide-ide kreatif. Kolaborasi ini diharapkan bisa memberikan dampak positif, tidak hanya untuk pemuda, tetapi juga untuk masyarakat luas,” ujar Gilang.

Dalam kerjasama ini, Innovesia akan menyediakan dukungan teknis, mentoring, serta fasilitasi berbagai aktivitas inovasi yang melibatkan pemuda. Gemilang, di sisi lain, akan bertanggung jawab dalam merancang dan menjalankan program-program yang berfokus pada pengembangan keterampilan di bidang teknologi, inovasi, dan kewirausahaan.

Kemitraan ini juga sejalan dengan visi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela, yang mengusung tema “Bersama Menuju Lampung Maju, Indonesia Emas”. Mereka melihat pentingnya memperkuat potensi pemuda untuk mendukung pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berbasis teknologi. Salah satu agenda utama kampanye mereka adalah meningkatkan akses pemuda terhadap pelatihan keterampilan dan peluang kerja berbasis teknologi.

“Kolaborasi ini juga selaras dengan agenda yang diusung oleh Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela. Kami yakin bahwa melalui kerjasama ini, ekosistem inovasi di Lampung akan semakin kuat, memberikan manfaat besar bagi masyarakat, terutama generasi muda yang merupakan masa depan daerah,” tambah Gilang.

Kerjasama ini direncanakan akan berlangsung selama dua tahun ke depan, dengan berbagai kegiatan seperti pelatihan, seminar, lokakarya, dan proyek inovasi yang melibatkan komunitas lokal. Kedua belah pihak sepakat untuk mengevaluasi program ini secara berkala guna memastikan dampak yang maksimal bagi masyarakat.

Penandatanganan MoU ini menjadi momentum penting dalam upaya pemberdayaan pemuda Lampung, serta diharapkan menjadi contoh bagi kolaborasi inovasi serupa di daerah-daerah lain di Indonesia. (red)

Follow me in social media: