Pj. Gubernur Lampung Samsudin mengucapkan terimakasih kepada Kemendikbudristek dan semua pihak atas suksesnya Provinsi Lampung menjadi tuan rumah dalam Lomba Kompetensi Siswa Sekolah Menengah Kejuruan (LKS SMK) Tingkat Nasional XXXII Tahun 2024.
Hal itu disampaikan Pj. Gubernur Samsudin saat menutup LKS SMK Tingkat Nasional XXXII Tahun 2024 di GSG Universitas Lampung, Jumat (23/8/2024).
“Insha Allah kami siap untuk menjadi tuan rumah kembali pada kegiatan-kegiatan yang lebih besar lagi di masa depan,” katanya.
Samsudin menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) Pusat Prestasi Nasional Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) yang telah memberikan kepercayaan penuh kepada Provinsi Lampung untuk menjadi tuan rumah LKS SMK Tingkat Nasional ke-XXXII Tahun 2024.
Dia juga menyampaikan terima kasih kepada jajaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung serta seluruh masyarakat Provinsi Lampung yang telah bekerja keras demi suksesnya penyelenggaraan LKS ini.
“Kerja keras dan dedikasi kalian semua adalah kunci keberhasilan acara ini, dan untuk itu, kami sangat mengapresiasi kontribusi yang telah diberikan” katanya.
Samsudin juga mengucapkan selamat kepada para siswa siswi berprestasi peraih medali pada lomba tersebut.
“Kepada anak-anakku yang berhasil meraih juara, saya ucapkan selamat dan aplikasikan keterampilannya untuk karya yang terbaik di tengah-tengah masyarakat. Untuk yang belum berhasil meraih juara janganlah berkecil hati, teruslah berlatih, tingkatkan kemampuan kalian, dan yakinlah bahwa kesempatan terbaik akan datang di masa depan,” ujar Samsudin.
Samsudin mengatakan LKS SMK ini telah membuktikan bahwa pendidikan vokasi di Indonesia mampu melahirkan talenta-talenta yang siap bersaing di tingkat nasional dan internasional.
Menurutnya, ini menjadi peluang berharga bagi siswa siswi untuk memperluas wawasan dan memperkenalkan diri kepada orang-orang yang dapat membantu dalam karier di masa depan.
“Ini adalah calon-calon generasi bangsa yang siap bekerja, siap mengisi dan berkarya untuk Republik Indonesia,” katanya.
Dalam kesempatan itu, Samsudin menekankan tiga hal penting agar dimiliki para siswa siswi generasi penerus bangsa yaitu Linguistik, Kompetensi dan Skill.
Dia menjabarkan siswa siswi harus memiliki Linguistik yakni mampu menyesuaikan diri pada perkembangan zaman terutama era digital saat ini.
Selanjutnya, Kompetensi yang menjadi harga mati untuk dimiliki oleh para generasi muda dan Skill untuk dipergunakan didunia kerja.
“Siapa yang tidak mengikuti dan menyesuaikan pada perkembangan zaman, dia akan tertinggal. LKS untuk dijadikan sebagai bekal berharga untuk lebih berprestasi di tengah-tengah masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, Plt. Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Kemendikbudristek Tatang Muttaqin mengatakan LKS ini bukan hanya sekadar ajang kompetisi, tetapi juga menjadi titik puncak dedikasi, kerja keras dan semangat juang yang luar biasa dari setiap peserta.
“Prestasi yang adik-adik raih merupakan hasil dan bukti nyata dari pendidikan vokasi yang semakin berkualitas dan mampu menghasilkan lulus kompeten yang siap menghadapi tantangan dunia kerja,” ujar Tatang.
Tatang menyampaikan terima kasih kepada Provinsi Lampung yang telah menjadi tuan rumah dan memberikan sambutan yang luar biasa kepada para peserta.
“LKS tahun ini lebih meriah dan seluruh provinsi disambut dengan sangat luar biasa, terima kasih untuk Lampung. Bapak ibu semua tim dari Lampung luar biasa dan ini merupakan bagian dari mengkokohkan soliditas lintas provinsi dengan LKS,” katanya.
Dalam LKS SMK Tingkat Nasional XXXII Tahun 2024 ini menetapkan Provinsi Jawa Timur sebagai peraih Juara Umum.
Hadir pada kesempatan itu, Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung Sulpakar, Anggota Forkopimda, para Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan se- Indonesia dan Kabupaten/Kota se- Provinsi Lampung.(rls/adv)