Poco Siap Rambah Bisnis Tablet Android
Gantanews.co, Bandar Lampung – Poco, merek smartphone yang telah berhasil menarik perhatian publik dengan produk-produknya yang berkualitas tinggi dan harga terjangkau, dikabarkan sedang mempersiapkan diri untuk memasuki pasar tablet Android. Kabar rencana Poco merambah pasar tablet terlihat dari situs sertifikasi Eurasian Economic Commision (EEC) Eropa.
Di laman EEC, tercantum produk bernama “tablet brand POCO model” dengan nomor model tertera 2405CPCFBG. Jika diamati dari nomor modelnya, ada kemungkinan tablet pertama besutan Poco ini meluncur pada bulan Mei tahun ini. Sedangkan huruf G mengindikasikan bahwa perangkat ini bakal dirilis secara global.
Meski belum ada detail resmi tentang spesifikasi atau tanggal rilis tablet Poco, namun berdasarkan track record Poco, kita bisa mengharapkan tablet dengan performa yang baik dan fitur-fitur menarik. Poco sendiri belum memberikan konfirmasi resmi tentang rencana mereka untuk merilis tablet Android. Namun, jika rumor ini benar, ini bisa menjadi langkah besar bagi Poco dalam upaya mereka untuk memperluas portofolio produk mereka dan menjangkau lebih banyak konsumen.
Dengan pasar tablet Android yang semakin kompetitif, akan sangat menarik untuk melihat bagaimana Poco akan bersaing dengan merek-merek besar lainnya. Apakah Poco akan mampu mengulangi kesuksesan mereka di pasar smartphone? Kita tunggu saja kabar selanjutnya.