Pimpin Upacara HUT Provinsi Lampung, HUT Satpol PP, dan HUT Satlinmas, Bupati Mesuji Sulpakar Tampil Gagah Berpakaian Adat Mesuji dan Memakai Kopiah Tanja Khas Mesuji
Gantanews.co, Mesuji – Bupati Mesuji Sulpakar menjadi inspektur upacara peringatan HUT Provinsi Lampung ke-60, HUT Satuan Polisi Pamong Praja ke-74 dan HUT Satuan Perlindungan Masyarakat ke-62 Tahun 2024 di halaman depan kantor bupati Desa Wiralaga Mulya Kecamatan Mesuji, Sulpakar tampil gagah berpakaian adat Mesuji dan memakai kopiah Tanja khas Mesuji
Hadir dalam upacara tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Mesuji Elfianah beserta Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Mesuji, Kapolres Mesuji Bapak AKBP. Ade Hermanto, S.H.,S.IK., CPHR Dandim 0426 TUBA Letkol Kav. Delvy Marico, S.E.,M.IP., Kepala Kejaksaan Negeri Mesuji Bapak Azi Tyawardana, S.H.,M.H, Ketua Pengadilan Agama Mesuji, M. Andri Irawan, S.Hi.,M.H., Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji, Syamsudin S,Sos., Ketua TP-PKK Kabupaten Mesuji, Ny. Pori Karlia Sulpakar, Ketua Darma Wanita Persatuan Kabupaten Mesuji, Ny. Chosiatun Syamsudin, Staf Ahli Bupati, Asisten Sekretariat Daerah dan Kepala Perangkat Daerah di Lingkup Pemerintah Kabupaten Mesuji, Camat Mesuji, Dodi Atmajaya Ulma, Kades se-kecamatan Mesuji dan tamu undangan. Selasa, 19/3/2024
Pada Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-60 Provinsi Lampung, mengambil Tema ‘Harmoni Dalam Kolaborasi Untuk Lampung Berjaya’ , sementara HUT Satuan Polisi Pamong Praja Ke 74 Dan HUT Ke 62 Satuan Perlindungan Masyarakat, dengan Tema ‘Peran Satpol PP dan Satlinmas Dalam Menciptakan Trantibum Linmas Untuk Mendukung Pemilu dan Pilkada 2024’. Hal ini dikatakan Bupati Mesuji Sulpakar saat memberi sambutan
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Mesuji, saya ucapkan selamat dan dirgahayu kepada seluruh Masyarakat Lampung, serta Satuan Polisi Pamong Praja dan Satuan Perlindungan Masyarakat di Seluruh Indonesia, “tuturnya. 19/3/2024
Provinsi Lampung terbentuk berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 3 Tahun 1964 yang kemudian menjadi Undang-Undang Nomor 14 Tahun 1964. Pada awal pembentukan dibagi menjadi 4 (empat) wilayah administrasi, yaitu Kabupaten Lampung Tengah, Lampung Utara, Lampung Selatan, dan Kotapraja Tanjungkarang- Telukbetung. Sampai dengan saat ini, Provinsi Lampung terbagi kedalam 13 (tiga belas) Kabupaten dan 2 (dua)Kota.
Dengan Tema “HARMONI DALAM KOLABORASI UNTUK LAMPUNG BERJAYA”, Sulpakar berharap kedepan seluruh elemen masyarakat Lampung dapat terus bersinergi hidup berdampingan dengan rukun dan damai. Sehingga kita dapat bersama-sama terus mengukir prestasi demi kesejahteraan masyarakat, menuju Lampung maju dan berjaya.
Hal ini terbukti dari:1. Indeks Kerukunan Umat Beragama(KUB) Provinsi Lampung Pada Tahun2023 meraih angka kinerja 73,3 yang mengindikasikan kondisi kerukunan umat beragama saat ini dalam kondisi yang baik dimana tercipta kondisi yang aman dan rukun;
2. Nilai Indeks Demokrasi Indonesia (IDI) Provinsi Lampung meraih angka kinerja78.32 yang menandakan bahwa demokrasi sudah berjalan dengan sangat baik di Provinsi Lampung; dan 3. Indeks Pembangunan Kebudayaan (IPK) Tahun 2023 Provinsi Lampung juga berhasil melampaui capaian Nasional dengan angka 55,71 dimana capaian nasional adalahsebesar 55,13. Hal ini menjadi gambaran kemajuan pembangunan kebudayaan di Provinsi Lampung.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Fokorpimda, karena sudah terbangunnya hubungan harmonis di Provinsi Lampung, diusia ke-60 memiliki makna yang penting karena menunjukkan bahwa Provinsi Lampung telah berusia cukup matang dan memiliki sejarah yang panjang dalam membangun dan mengembangkan wilayahnya. Di usia ini Provinsi Lampung diharapkan telah memiliki pondasi yang kuat dalam hal infrastruktur, ekonomi, pendidikan, dan kebudayaan, “harapnya.
Pada pagi hari ini juga kita Peringati hari ulang tahun ke-74 Satuan Polisi Pamong Praja dan ke-62 Satuan Pelindungan Masyarakat kali ini mengambil tema “Peran Satpol PP dan Satlinmas Dalam Menciptakan Trantibum Linmas Untuk Mendukung Pemilu dan Pilkada 2024”.
Tema ini Sesuai dengan arahan Bapak Menteri Dalam Negeri menekankan beberapa hal, diantaranya tentang peran Satpol PP dan Satlinmas selaku tonggak utama penegakan Perda, melindungi dan mengayomi masyarakat. Terutama pada Pemilu 2024 lalu, yang berjalan sukses diantaranya berkat peran Satpol PP dan Satlinmas.
Pemilu Indonesia paling besar dan paling komplit di dunia yang diselenggarakan hanya dalam satu hari. Kesuksesan Pemilu tersebut salah satunya karena efektifitas tugas Satpol PP dan Satlinmas.Peran strategis Satpol PP dan Satlinmas dalam menjaga situasi kondusif selama tahapan pemilu dan pilkada. Kesiapsiagaan terhadap potensi gangguan trantibumlinmas menjadi kunci sukses pelaksanaan pemilu dan pilkada yang aman dan damai.Satpol PP telah membuktikan peran strategisnya saat pelaksanaan tahapan Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden serta Pemilihan Legislatif pada 14 Februari 2024. Keberhasilan tersebut menjadi modal bagi Satpol PP untuk menjaga ketentraman masyarakat dengan sikap tegas namun humanis selama pelaksanaan pilkada pada 27 November 2024 mendatang.
Atas nama pemerintah, saya mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan Satpol PP, Satlinmas dan seluruh pembinanya.Peserta Upacara serta Hadirin yang berbahagia,Demikian yang dapat saya sampaikan pada kesempatan yang berbahagia ini. Akhirnya, Atas Nama Pemerintah Kabupaten Mesuji, saya mengucapkan terimaksih dan penghargaan, kepada pendahulu kita yang berjasa dalam membangun bumi Lampung yang kita cintai yang tulus dan ikhlas memberi “sumbangsih’’ dalam membangun dan berperan untuk kemajuan daerah Lampung.
Selamat Ulang Tahun Satuan Polisi Pamong Praja ke-74 dan Selamat Ulang Tahun Satuan Pelindungan Masyarakat ke-62, saya haturkan rasa bangga dan penghargaan yang setinggi- tingginya kepada Anggota Satuan Polisi Pamong Praja dan Satuan Pelindungan Masyarakat atas pengabdiannya dalam mengemban tugas dan memberikan perlindungan serta pelayanan yang tulus demi mewujudkan rasa tertib, tenteram, dan aman kepada masyarakat. Tingkatkan profesionalisme serta kapasitas aparatur, ciptakan sinergitas antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah guna tercapainya tujuan Wilayah Tertib Dan Ramah Investasi Melalui Satuan Polisi Pamong Praja Dan Satuan Perlindungan Masyarakat Yang Profesional.
Semoga Tuhan senantiasa memberikan kekuatan, bimbingan dan perlindungan-Nya kepada kita sekalian dalam upaya memajukan Daerah Lampung – Sai Bumi Ruwa Jurai yang kita cintai dan banggakan,” pungkasnya. (Mnt).
Follow me in social media: