Punya Jiwa Kemanusiaan dan Ingin Bergabung di UKM KSR PMI Unila, Daftarnya Disini
BANDAR LAMPUNG – Jika anda Mahasiswa Unila, punya jiwa kemanusiaan, hobi menolong sesama dan ingin mengembangkan kemampuan berorganisasi. Bergabung di UKM KSR PMI Unit Unila adalah pilihan yang tepat.
Saat ini, organisasi kemanusiaan yang berada dibawah naungan Unila dan Palang Merah Indonesia (PMI) itu masih membuka pendaftaran loh. Waktunya sebentar lagi, tapi belum terlambat kok.
Caranya, bisa datang ke Sekretariat di Graha Kemahasiswaan Unila Lantai 2, atau mengisi link pendaftaran ini.
Menurut Kadiv Diklat UKM KSR PMI Unit Unila, Mutia Sari, nantinya anggota akan dibina dan dididik, diberikan pelatihan dan dikembangkan kemampuannya baik organisasi maupun kepalangmerahan.
“Sampai dengan Jumat, 16 September 2022. Khusus untuk angkatan 2021, 2021, dan 2022, kita kembali buka pendaftaran, mereka akan mengikuti pendidikan latihan, pembinaan dan kita kembangkan menjadi relawan yang handal dan tangguh,” kata Mutia Sari, kepada media, Senin (12/9).
Mutia menambahkan tahapan yang akan dilalui anggota untuk menjadi anggota UKM KSR PMI Unit Unila Angkatan XXXI.
“Ada tahapannya, dari seleksi, tes tertulis dan wawancara, kemudian materi di diklat ruangan dan aplikasi materi atau di lapangan, ini untuk evaluasi memastikan kemampuan relawan sebelum dilantik,” kata Mahasiswa Jurusan Biologi FMIPA 2019 itu.
Sementara, Pembina Teknis UKM KSR PMI Unit Unila, Prof. Dr. Ir. Sugeng P. Harianto, M.Si menambahkan UKM KSR PMI Unit Unila adalah organisasi yang tepat untuk mahasiswa menjalankan peran dan mengembangkan kemampuannya.
“Peran mahasiswa Agent of Change dan Social Control adalah perubahan menuju ke arah yang lebih baik dan memberikan manfaat serta menjadi pengontrol untuk dirinya sendiri, orang tua, teman-teman, orang di sekitarnya dan untuk negara, KSR PMI Unit Unila adalah organisasi yang tepat,” kata Prof. Sugeng, Pembina Teknis yang juga Mantan Rektor Unila dua Periode itu.
Prof Sugeng menambahkan peran KSR PMI Unit Unila sudah terbukti terutama dalam pemenuhan kebutuhan darah di Lampung khususnya.
“Adik-adik KSR ini sudah dari dulu aktif di kegiatan kemanusiaan, salah satunya menggugah dan mengimbau civitas akademika, instansi ataupun masyarakat lampung menjadikan donor darah sebagai gaya hidup,” pungkasnya.
Jadi, untuk teman-teman mahasiswa unila, ayo segera bergabung, kalau bukan kita siapa lagi, kalau tidak sekarang kapan lagi! (KMF/KSR-Unila)
Follow me in social media: