Berupaya Dapatkan Kaki Palsu untuk Dhuafa, Dinsos Mesuji Sukses Lakukan Ini

waktu baca 2 menit
Mendengar info akan adanya bantuan kaki palsu dari PLN Bandar Lampung pada bulan Juni 2022, Dinas Sosial Kabupaten Mesuji melalui Bidang Rehabilitasi Sosial mengajukan 10 orang ke PLN Bandar Lampung tembusan ke Dinas Sosial Provinsi

GANTANEWS,CO, Mesuji – Dalam rangka memperingati Hari Listrik Nasional (HLN) yang ke 77 Tahun 2022 Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UPT Tanjung Karang yang bermitra dengan Yayasan Peduli Tuna Daksa Jakarta memberikan kaki palsu untuk 50 orang dhuafa di Provinsi Lampung.

Mendengar info akan adanya bantuan kaki palsu dari PLN Bandar Lampung pada bulan Juni 2022, Dinas Sosial Kabupaten Mesuji melalui Bidang Rehabilitasi Sosial mengajukan 10 orang ke PLN Bandar Lampung tembusan ke Dinas Sosial Provinsi.

Selang tiga hari dari pengajuan dan hasil seleksi, Dinas sosial Provinsi mengaabarkan untuk Mesuji mendapatkan 6 kaki palsu, kata Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Kabupaten Mesuji Marhakim mewakili Kepala Dinas Sosial Prasetyo Yura B kepada media Gantanews.co, Kamis, (1/9/2022).

“Bantuan kaki palsu ini dari YBM PLN UPT Tanjung karang dalam rangka Hari Listrik Nasional yang ke 77 Tahun, Alhamdulillah Mesuji mendapatkan 6 kaki palsu, ucapnya. 1/9/2022.

Pengukuran untuk kaki palsu dilaksanakan Rabu, 31/8/ kemarin, bertempat di yayasan LKS Kreasi Kota Bandar Lampung

Sebelum berangkat mengantarkan dan mendampingi pengukuran untuk 6 warga masyarakat Kabupaten Mesuji yang mendapatkan bantuan kaki palsu ini, sebelumnya melaporkan ke Bupati Mesuji Sulpakar dulu

“Setelah melapor, Bupati Sulpakar sangat antusias dan mendukung sekali, perintahkan untuk segera mengantar, itu pakai mobil yang bagus, terangnya.

Penyerahan kaki palsu direncanakan pada Bulan Oktober 2022 dan ini nama-nama penerima bantuan kaki palsu ;

Edi handoko (30) Desa Wirabangun.

Anim Santoso (49) desa Aji jaya.

Kino (67)Desa Mukti Karya.

Dian saputra umur (13) Desa Muara Tenang.

Rohman umur (52), dan Bambang eko Purwanto (39), Tutupnya (Mintarso).

Follow me in social media: