Mobil Warga Natar Terseret Kereta Babaranjang, Ibu dan Dua Balitanya Selamat
Gantanews.co, Lampung Selatan – Mobil Toyota Avanza yang dikemudikan Farida (40) warga Sebiyai Sumantri, Kecamatan Natar, terseret kereta api sejauh delapan meter di perlintasan Natar, Lampung Selatan (Lamsel), sekitar pukul 10.00 WIB, Jumat, (28/05/2021).
Mobil warna silver dengan Nopol BE 1988 EV yang melaju dari arah Natar ke Bandar Lampung itu tiba-tiba mogok di perlintasan dan terseret kereta api sejauh delapan meter.
Diduga mogoknya mobil itu akibat pengendara yang kesulitan memasukkan memindahkan persneling mobil.
Warga yang berada di sekitar lokasi kejadian awalnya hendak berniat menolong korban, namun kereta api sudah dekat dan hanya bisa berteriak agar korban segera keluar dari dalam mobil.
Menurut saksi mata, Farida segera keluar, namun ia masih berusaha menyelamatkan kedua anaknya yang berada di bagian belakang mobil
Korban Farida bersama kedua anaknya, Azam (5) dan Rehan (2) terselamatkan dan langsung dibawa ke rumah sakit. (*)
Follow me in social media: