Baru Selesai Sebulan Lalu, Jembatan Penghubung Lampung Timur-Metro Ambrol Dihantam Air Sungai
Lampung Timur – Dinding jembatan yang menghubungkan Kabupaten Lampung Timur dan Kota Metro, ambrol dihantam arus air sungai setelah hujan lebat pada malam lalu. Padahal, jembatan tersebut baru selesai dibangun satu bulan lalu.
Kuat dugaan ambrolnya dinding jembatan itu karena dikerjakan asal-asalan. “Benar itu baru sebulan selesai (pembangunan jembatan). Tapi bingung juga ini kok sudah ambrol,” ujar Ruly, salah satu warga.
Ruly dan warga lain pun mempertanyakan pihak yang membangun jembatan tersebut. “Kami berharap pihak pemerintah Lampung Timur segera memanggil pihak yang mengerjakan proyek pembangunan jembatan itu. Kami minta segera diperbaiki,” tambah Ruly. Hal itu karena jembatan ini sangat membantu masyarakat, khususnya untuk anak-anak sekolah.
Kondisi tersebut membuat warga yang ingin melalui jalan tersebut menuju Kota Metro atau sebaliknya, tidak bisa melintas karena lalu lintas lumpuh total. Warga pun terpaksa harus mencari akses jalan lain. (Ahmad)