Gempa Bumi Guncang Lampung Lagi. BMKG: Hati-Hati Gempa Susulan yang Mungkin Terjadi

waktu baca 1 menit
Gempa bumi kembali mengguncang Lampung pada Senin pagi (12/04/2021) pukul 08.52 WIB dengan kekuatan 5,2 Magnitudo

Gantanews.co, Lampung – Gempa bumi kembali mengguncang Lampung pada Senin pagi (12/04/2021) pukul 08.52 WIB dengan kekuatan 5,2 Magnitudo.

Berdasarkan informasi resmi yang dikeluarkan oleh BMKG melalui akun resmi Twitternya @infoBMKG pusat gempa berada di laut dengan koordinat 5.55 LS – 104.63 BT di kedalaman 95 KM.

Gempa dengan skala II Modified Mercalli Intensity (MMI) dapat dirasakan di daerah Liwa, Limau, Pematang Sawa, dan Tanggamus. Skala MMI adalah satuan untuk mengukur kekuatan gempa bumi dan terbagi menjadi 12 pecahan. Skala II MMI artinya dapat dirasakan oleh beberapa orang, dan benda-benda ringan yang digantung akan bergoyang.

Pusat gempa berada di 9 Km Barat Daya Tanggamus dan dilaporkan tidak berpotensi Tsunami. Namun BMKG menyarankan agar berhati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi.

Sehari sebelumnya gempa bumi dengan kekuatan 4,8 Magnitudo mengguncang Lampung pada Minggu (11/04/2021) pukul 17.44 WIB,

Pusat gempa berada di laut 9 Km barat daya Tanggamus dengan koordinat 6.33 LS – 104.66 BT di kedalaman 26 km, dan tidak berpotensi tsunami. Menurut BMKG, dua wilayah yakni Tanggamus dan Liwa merasakan getaran pada skala II MMI. (red)

Follow me in social media: