4 Cakades Mukti Karya Mesuji Peroleh Nomor Urut

waktu baca 1 menit

Gantanews, Mesuji ~ Panitia Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Mukti Karya Kecamatan Panca Jaya Kabupaten Mesuji melakukan pengundian dan penetapan nomor urut calon kepala desa (Cakades) yang memenuhi syarat administratif, Sabtu (22/7/2023).

Pengundian dan penetapan nomor urut Cakades dilaksanakan di Balai Desa Mukti Karya. Diiikuti oleh 4 Cakades yang telah lolos seleksi administrasi.

Yakni: 1. Muarif, 2. Juwardi, 3. Juana Transmawati, 4. Bejo.

Siapa cakades yang akan terpilih menjadi kades Mukti Karya akan ditentukan hasil perolehan suara dalam Pemilihan Kepala Desa pada 28 Agustus 2023.

Ketua Pilkades Mukti Karya, Sentot kepada media gantanews.co menjelaskan pengundian dilakukan secara terbuka. Hasilnya langsung ditetapkan dan ditandatangani semua peserta dan panitia pemilihan.

Sentot menyampaikan kepada para Cakades agar dapat mentaati peraturan-peraturan yang telah ditentukan oleh panitia, baik sebelum proses pemilihan, maupun setelah proses pemilihan kepala desa berlangsung.

“Kami mengimbau masyarakat dengan kesadaran tinggi dapat menjaga situasi proses Pilkades ini dengan baik, aman, lancar dan kondusif,” harapnya.

Acara penetapan dan pengundian nomor urut Cakades Mukti Karya dihadiri perwakilan Kades Mukti Karya, Panitia Pilkades, Ketua BPD Mujiono beserta anggota, Babinsa Sertu Najmi, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan tamu undangan. (Mintarso)

Follow me in social media:
adv adv
error: Content is protected !!