250 Tanaman Bonsai di Pringsewu Dijemur

waktu baca 1 menit
Wakil Bupati Pringsewu, Fauzi Bersama Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Kabupaten Pringsewu

GANTANEWS.CO, PRINGSEWU — Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Kabupaten Pringsewu mengadakan kegiatan menjemur bonsai bareng di lapangan Kecamatan Sukoharjo, 9-13 Desember 2021.

Sedikitnya ada 250 batang tanaman bonsai dari berbagai jenis dan ukuran yang dijemur sekaligus dipamerkan, baik milik anggota PPBI maupun bukan.

Menurut Ketua Panitia Nurkholis, mewakili Ketua PPBI Kabupaten Pringsewu Awun, kegiatan ini diadakan dalam rangka meningkatkan silaturahmi antarsesama anggota PPBI maupun penggemar bonsai, serta untuk menarik dan mengajak masyarakat agar turut menggemari tanaman bonsai.

“Disamping untuk menggeliatkan perekonomian, karena tanaman bonsai ini juga memiliki nilai ekonomi. Dan, usaha serta hobi bonsai ini termasuk kedalam ekonomi kreatif”, katanya.

Sementara itu, Wakil Bupati Pringsewu Fauzi yang juga berkesempatan meninjau kegiatan tersebut pada Minggu, (12/12/21) malam mengapresiasi kegiatan.

Ia mengajak seluruh penghobi bonsai untuk terus bersemangat membudidayakan tanaman bonsai yang kini semakin banyak digemari oleh masyarakat dari berbagai kalangan.

“Bahkan, bukan tidak mungkin nantinya bonsai ini dapat menjadi salah satu icon sekaligus unggulan di Kabupaten Pringsewu”, ujarnya. (Rls/Abes)