Peringati Hari Lingkungan Hidup, Pekon Batu Keramat Tanggamus Bersih-Bersih

waktu baca 1 menit

GANTANEWS.CO, TANGGAMUS — Dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup sedunia yang jatuh pada 5 Juni, Pemerintah Pekon Batu Keramat mengadakan gotong royong bersih bersih jalan lintas barat, Senin (7/6/2021).

Turut hadir dari dinas lingkungan hidup, Lurah Batu Keramat Masranto berserta aparatur pekon, dibantu warga setempat dan Ibu-ibu PKK pekon batu keramat.

Kegiatan dimulai pukul 08.00 WIB dimulai dengan membersihkan area tugu selamat datang yang berbatasan dengan pekon Gisting permai lanjut membersihkan Taman-taman di yang ada di pinggir jalan lintas barat pekon batu keramat.

Kegiatan dipimpin langsung oleh kepala pekon batu keramat, Masranto. Menurutnya kegiatan seperti ini rutin tiap tahun dilaksanakan dalam memperingati hari lingkungan hidup sedunia.

“Ini  Rutin tahunan, kita juga ada agenda bulanan gotong royong bersih-bersih,” katanya.

Masranto juga mengajak semua warganya senantiasa menjaga lingkunngan.

“Saya mengajak masyarakat menjaga lingkungan dan peduli  kebersihan, tidak buang sampah sembarang,” tutupnya. (Indra Darmawan)

Follow me in social media: