KPU Bandar Lampung Optimis Partisipasi Pemilih 80 Persen

waktu baca 1 menit
Foto: Kegiatan Pilkada Bandar Lampung Outlook 2020 yang diadakan KPU Bandar Lampung. (Alfanny)

Bandar Lampung – Partisipasi pemilih pada pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Bandar Lampung 2020, diperkirakan akan mencapai 80 persen. Namun, untuk mencapai hal tersebut, perlu dukungan seluruh elemen masyarakat untuk mencapainya. 

Sikap optimisme itu disampaikan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bandar Lampung Hamami, dalam kegiatan Outlook 2020 di Hotel Bukit Randu, Kamis (19/12). Ia mengatakan akan terus melakukan sosialisasi untuk menggandeng berbagai kalangan masyarkat. 

“Kegiatan yang akan diadakan antara lain KPU goes to campus, kunjungan ke media massa, merangkul kaum milenial dari media social. Lalu temen-teman disabalitas, organisasi perempuan, dan kaum marginal, serta lainnya menjadi target sosialisasi,” katanya. 

Menanggapi hal tersebut, Dewi, perwakilan Ikatan Tunanetra Muslim mengungkapkan, fasilitas memilih di Tempat Pemungutan Suara (TPS)  belum ramah untuk kaum disabilitas. “Misalnya mejanya masih tinggi,  akses jalan tuna netra untuk tempat pencoblosan tidak ada, dan kode-kode bagi para disabilitas para belum dimengerti petugas TPS,” ungkap Dewi.

Turut hadir pada kegiatan tersebut beberapa organisasi mahasiswa dan masyarakat, beberapa komunitas, dan tokoh-tokoh masyarakat. (Alfanny)

Follow me in social media:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *