Pengurus AMPG Bandarlampung Dilantik, dan Yuhadi Disebut Layak Maju Pilwakot

waktu baca 2 menit

GANTANEWS.CO, Bandar Lampung – Pengurus Pimpinan Daerah Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Kota Bandarlampung periode 2020-2025 resmi dilantik. Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua AMPG Provinsi Lampung H. Aprozi Alam SE, MM, di Aula DPD Partai Golkar Bandarlampung, Rabu (30/12/2020).

Dalam periode ini, Miftahul Huda diamanahkan menjadi ketua, didampingi Arif Nuryadi sebagai sekretaris dan Wuldan Oktariana sebagai bendahara. Pelantikan pengurus AMPG Kota Bandarlampung merupakan yang pertama di Provinsi Lampung.

Ketua PD AMPG Provinsi Lampung Aprozi Alam berharap pengurus AMPG melaksanakan tugasnya dengan baik. “Pelantikan ini jangan hanya seremonial saja, tapi hendaknya dilakukan dengan baik,” pesannya.

Wakil Ketua Bidang Kepemudaan Partai Golkar Lampung Aprozi Alam mengatakan, ada sekitar 32-37 persen calon pemilih kaum milinial di Pemilu Lampung tahun 2024. Karena itu, pada Pileg 2024 anggota AMPG yang potensial diberi kesempatan untuk maju sebagai caleg.

Dalam kesempatan ini, Aprozi memuji Ketua DPD Partai Golkar Kota Bandarlampung H. Yuhadi, SHI. Sebab kata dia, dilihat dari segala segi, Yuhadi sudah layak untuk maju dalam pemilihan walikota pada Pilkada yang akan datang.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar Bandarlampung Yuhadi mengucapkan terimakasih kepada AMPG dimana selama masa kampaye Pilkada, anggota AMPG mengawal jalannya kampanye paslon walikota.

Yuhadi juga mengucapkan terimakasih kepada Ketua AMPG Provinsi Lampung. Menurutnya, Partai Golkar Kota Bandarlampung terbuka untuk anggota AMPG maju pada Pileg 2024.

Yuhadi juga Ketua Komisi III DPRD Kota Bandarlampung ini, menyambut positif apa yang disampaikan oleh Aprozi Alam soal calon walikota. Tapi, dia akan mengikuti proses politik secara mengalir dan patuh dengan kebijakan partai.

Sedangkan Ketua AMPG Kota Bandarlampung Miftahul Huda menyampaikan bahwa AMPG akan tunduk dan patuh apa yang diperintahkan partai. Walau pengurus AMPG baru dilantik sekarang, tapi pada hakekatnya pengurus AMPG sudah melaksanakan tugas-tugas partai.

“AMPG satu komando tunduk dan patuh dengan perintah partai,” ujar Miftahul Huda.

Dalam kesempatan ini, Miftahul Huda juga melantik Ketua-ketua dan pengurus AMPG 20 Kecamatan se-Bandarlampung. (w9c)

Follow me in social media: