Panwaslucam Batanghari Nuban Lantik 86 Pengawas TPS

waktu baca 2 menit

GANTANEWS.CO. Lampung Timur- Ketua Panitia Pengawas Pemilihan (Panwascam) Kecamatan Batanghari Nuban, Sabari melantik 86 anggota Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS). Sesi pertama 44 anggota PTPS dan dilanjutkan sesi kedua 42 anggota PTPS se-Kecamatan Batanghari Nuban.

Pelantikan dibagi dua sesi ini karena menerapkan protokol kesehatan.

“Sesuai intruksi Bawaslu Lampung Timur (Lamtim), apabila PTPS melebihi 50 anggota maka harus dibagi dua,” ungkap Sabari usai pelantikan, Senin (16/11/2020).

Masih kata Sabari, tidak hanya pelantikan, pada kesempatan itu juga dilaksanakan bimbingan teknis yang digelar di Balai Desa Purwosari.

Pada pelantikan itu, hadiri anggota Panwaslucam Batanghari Nuban Ahmad Baherman dan Ismail Panca Putra, Camat Batanghari Nuban M.Soim, Danramil Sukadana Rahmad Hidayat, Kapolsek diwakilkan Babinkamtibmas Ridho Achmad dan Ketua PPK Batanghari Nuban.

“Petugas PTPS diharapkan mampu mengawal surat suara di tempat pemungutan suara/TPS masing-masing supaya terselenggara pemilihan bupati tahun 2020 yang demokratis dan sesuai prinsif-prinsif penyenggaraan pemilihan sebagaimana diamanatkan Undang-Undang No.10 tahun2016,” ungkapnya.

Nantinya pengawas tempat pemungutan suara PTPS dituntut untuk memenuhi tugas, wewenang dan kewajiban yang diatur dalam undang-undang.

“Semoga dengan dilantiknya pengawas TPS  ini dapat bekerja secara profesional, berintegritas dan menjaga netralitas sebagai pengawas pada pemilihan Bupati tahun 2020 ini,” katanya.

Di tempat yang sama,  Camat Batanghari Nuban M.Soim mengharapkan pengawas tempat pemungutan suara sungguh-sungguh menjalankan tugas sebagai pengawas dengan sebaik-baiknya di wilayah Batanghari Nuban.

“Saya meminta kepada pangawas untuk menjalankan tugas sebaik-baiknya dan mengendepankan protokol kesehatan,” kata M.Soim.

Sementara Ketua PPK Kecamatan Batanghari Nuban Hermawan berharap kepada PTPS supaya bersenergi dengan KPPS di tempat masing-masiang. (Ahmad)

Follow me in social media: