Hari Pertama Kampanye, Rycko-Jos Sapa Warga Kecamatan Enggal Door to Door

waktu baca 1 menit

GANTANEWS.CO, Bandarlampung – Tahapan Pilkada 2020, Sabtu (26/9/2020), memasuki tahapan kampanye.

Memasuki tahapan kampanye hari pertama, Paslon Walikota Bandarlampung Nomor 01 Rycko Menoza-Johan Sulaiman (Rycko-Jos), melakukan kampanye di Zona II, sesuai jadwal yang telah ditentukan KPU Bandarlampung.

Hari pertama Rycko-Jos bersama tim turun ke Jl. Aster Rawalaut, Jl. Kota Raja Gunung Agung, Jl. Pemuda Tanjungkarang, Jl. Hos Cokro Aminoto Pahoman Kecamatan Enggal.

Selain Rycko, kampanye menyapa warga di Kecamatan Enggal juga dilakukan oleh calon wakil walikota Ir. H. Johan Sulaiman, MM. Selain itu, istri Rycko Ny. Pitka Rycko Menoza juga ikut serta keliling menyapa warga dari rumah ke rumah.

Dalam kampanye pertama, selain melakukan tatap muka terbatas, Rycko -Jos melakukan kampanye keliling menyapa warga door to door memperkenalkan diri, sambil membagi-bagi visi misi dan cindera mata.

Kegiatan kampanye door to door dengan menemui warga dipilih paslon Rycko-Jos lebih efektif. Karena bisa menyambung silaturrahmi dengan warga dan melihat langsung kondisi lingkungan masyarakat.

LO pasangan Rycko-Jos, H. Mashudi menjelaskan, sesuai dengan Surat Tanda Terima Pemberitahuan dari Polresta Bandarlampung, paslon No.1 Rycko-Jos melakukan kampanye di empat kelurahan yaitu; Rawa Laut, Gunung Agung, Tanjungkarang dan Kelurahan Enggal Kecamatan Enggal. Semua kegiatan paslon no.1 mematuhi protokol kesehatan sebagaimana yang telah ditandatangani bersama. (red)

Follow me in social media: