Dinilai Peduli Tenaga Kontrak Non PNSD, Bupati Tanggamus Terima Piagam Penghargaan BPJS Ketenagakerjaan

waktu baca 1 menit

GANTANEWS.CO, Tanggamus– Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani menerima Piagam Penghargaan dari BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial) Ketenagakerjaan Cabang Bandar Lampung atas kepedulian dan perhatian Bupati Tanggamus terhadap Pegawai Tenaga Kontrak Non PNSD dilingkungan Pemerintah Kabupaten Tanggamus.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Bandar Lampung, Bapak Widodo di Ruang Rapat Utama Pemkab Tanggamus, Senin (26/10/2020).

“Terima kasih atas penghargaan dan apresiasi yang diberikan. Tentunya ini akan menjadi motivasi bagi kami untuk lebih baik lagi kedepannya,” kata bupati.

Dalam kesempatan ini diserahkan juga santunan/klaim kematian kepada ahli waris Tenaga Kontrak Non PNSD dilingkungan Pemkab Tanggamus dari BPJS Ketenagakerjaan, yang telah meninggal dunia, yakni atas nama Apriyana, Herli, dan Heri Sukardi. Dengan jumlah sebesar Rp42 juta per ahli waris.

“Mudah-mudahan santunan yang diterima dapat membantu meringankan beban dan memberikan manfaat yang berarti bagi ahli waris,” katanya. (Indra)

Follow me in social media: