Cuma 1,3 Jutaan, Bisa Bikin Video 720 Derajat

waktu baca 2 menit

GANTANEWS.CO, Jakarta – Jika anda bosan dengan video kreasi anda yang begitu-begitu saja, ponsel dengan merk Protruly V10S bisa jadi alternatifnya. Walau dibanderol dengan harga murah, ponsel ini bisa dijadikan alat perekaman agar video kreasi anda lebih bervariasi. Ya, ponsel ini bisa merekam video dan memotret foto 360 derajat.

Dengan bentuk kotak memanjang, desain Protruly V10S sama seperti halnya ponsel kebanyakan. Yang membedakan adalah saat melihat tampilan kamera depan dan kamera utamanya yang menonjol, seperti perangkat VR video lainnya.

Protruly V10S dibekali fitur kamera utama 360 derajat yang diberi nama “Protruly Darling”. Dengan fitur tersebut, pengguna dapat memotret foto ataupun merekam video 360 derajat langsung dari ponsel tanpa harus dibantu perangkat lain.

Dengan bodi tipis berbahan alumunium, di bagian belakang ponsel ini selain dibekali kamera 720 derajat beresolusi 26 MP, juga dilengkapi kamera 16 MP, dan lampu flash.

Di bagian depan, ponsel ini dilengkapi kamera selfie beresolusi 13 MP.  Fitur kamera Protruly V10S sendiri antara lain VR Video, VR Photo, Photo, Face Beauty dan Video. Sangat cocok bagi yang ingin memiliki ponsel yang sanggup merekam video 360 derajat, agar video kreasinya lebih bervariasi.

Protruly V10S membawa Android versi 7.1 yang ditampilkan dengan apik di layar berukuran 5,5 inchi berteknologi IPS dan resolusi layar Full HD+ sebesar 1920 x 1080 pixel.

Protruly V10S mempercayakan dapur pacunya kepada chipset keluaran Qualcomm Snapdragon yaitu Snapdragon 625 Octacore 2,2 GHz, dan GPU Andreno 506. Selain itu, Protruly V10S juga dibekali RAM sebesar 4GB dan ROM sebesar 64 GB yang bisa ditambah dengan memori eksternal Micro SD hingga 128 GB.

Saat ditest menggunakan aplikasi AnTuTu benchmark, ponsel Protruly V10S sangup menorehkan nilai dengan angka 100.953.

Di sisi security, Protruly V10S sudah dibekali dengan finger print sensor yang diletakkan di sisi belakang ponsel dengan respon yang cepat . Sedangkan di sisi konektivitas, fitur-fitur Protruly V10S antara lain;

Bluetooth, Wifi, dan GPS. Baterai sebesar 3200 mAh dengan fitur Fast Charging ditanamkan untuk menjalankan fitur-fitur tersebut. Baca gadget

Sama seperti ponsel-ponsel keluaran terbaru, konektor USB di ponsel Protruly V10S sudah mengadopsi konektor USB Tipe-C.

Walaupun masuk di Indonesia tidak resmi, tapi ponsel Protruly V10S sudah support Bahasa Indonesia. Dengan fitur Camera 360 derajat yang unik, di beberapa aplikasi marketplace ponsel  Protruly V10S dibanderol dengan harga Rp1,3 juta. Tertarik? (*)

Follow me in social media: